Pengaruh Konseling Rational Emotive Behavior Therapy Terhadap Kecemasan Akademik Siswa Kelas XI SMAN 11 Mataram

Nurkhalifah Zaman, Nuraeni Nuraeni, Eneng Garnika

Abstract


Kecemasan akademik memiliki pengaruh pada kegiatan belajar mengajar di sekolah. Masalah dalam belajar yang dialami peserta didik merupakan masalah yang penting dan perlu mendapatkan perhatian dari orang tua maupun guru. Berdasarkan hal tersebut perlu dilaksakannya cara untuk mengurangi kecemasan pada siswa yaitu salah satunya melakukan konseling dengan teknik rational emotive behavior therapy (REBT) yang dilakukan oleh guru bk. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh konseling REBT terhadap kecemasan akademik pada siswa kelas XI di SMAN 11 Mataram tahun pelajaran 2021/2022?. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Konseling Rational Emotive Behavior Therapy Terhadap Kecemasan Akademik Siswa Kelas XI Di SMAN 11 Mataram Tahun Pelajaran 2021/2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan rancangan one group pre-test dan post-test design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 46 siswa dengan 5 siswa sebagai sampel penelitian yang memiliki kecemasan akademik tinggi. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah purposive random sampling. Sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh REBT terhadap kecemasan akademik pada siswa kelas XI di SMAN 11 Mataram tahun pelajaran 2021/2022. Maka hasil penelitian ini dinyatakan Signifikan.


Keywords


Konseling REBT, Kecemasan Akademik

References


Ekawati, A. 2015. Pengaruh Kecemasan Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII SMPN 13 Banjarmasin. Jurnal Pendidikan Matematika. Vol 1 No 3, Hal 164-169.

Hasibuan, R. L., & Wulandari, Rr. Lita Hadiati. 2015. Efektifitas Rational Emotive Behavior Therapy (REBT) Untuk Meningkatkan Self Esteem Pada Siwwa SMP Korban Bullying. Jurnal Psikologi. Vol 11 No 2, Hal 103-110.

Latipun. 2015. Psikologi Konseling Edisi Keempat. Malang: Umm Press.

Mariska, A., Gendis, L. R., Fauziah, Z. F., Sanita, I. C., & Fitrizia, S. 2015. Modifying Introvert Personality With Rational Emotive Behavior Therapy. Psikostudia: Jurnal Psikologi, Vol 4 No 2, Hal: 149-166.

Siregar, S. 2013. Metodologi Penelitian Kuantitatif. Jakarta: Prenadamedia Group.

Sugiyono. 2012. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Susanto, A. 2018. Bimbingan dan Konseling di Sekolah. Jakarta: Prenadamedia Group.




DOI: https://doi.org/10.47165/jpin.v5i1.243

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Triyanto Art

Creative Commons License
JPIn: Jurnal Pendidik Indonesia p-ISSN (print) 2722-8134, e-ISSN (online) 2620-8466 is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.