Pendidikan Karakter Anak Melalui Permainan Edukatif Di SD N 12 Sungai Sarik
Abstract
Pendidikan karakter merupakan salah satu aspek penting dalam pembentukan pribadi anak yang unggul dan bermoral. Saat ini dunia pendidikan menghadapi tantangan besar dalam menanamkan nilai-nilai moral pada siswa, terutama ditingkat sekolah dasar banyak siswa yang belum menunjukan pemahaman yang mendalam tentang nilai-nilai moral seperti kejujuran, tanggung jawab, dan rasa hormat. Kondisi ini menunjukkan adanya kebutuhan mendesak untuk mengembangkan metode pembelajaran yang lebih efektif dan menarik yang dapat mengintegrasikan nilai-nilai tersebut ke dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan adalah melalui permainan edukatif, permainan edukatif tidak hanya membuat proses belajar menjadi lebih menyenangkan tetapi juga dapat menjadi sarana yang efektif dalam menanamkan nilai moral. Permasalahan yang dihadapi oleh SDN 12 VII Koto Sungai Sarik sebagai sekolah mitra adalah metode pendidikan terlalu berfokus pada ilmu pelajaran dan kurang memperhatikan pendidikan karakter pada anak, kurangnya pemahaman penggunaan tekhnologi yang mengakibatkan penurunan pendidikan karakter pada generasi muda, serta berkurangnya daya kreatifitas yang dialami oleh guru hal ini juga disebabkan oleh karena banyaknya peraturan dan tugas kewajiban guru di luar proses pembelajaran di kelas. Model yang akan dilakukan untuk mengatasi permasalahan di atas, disajikan dua bentuk kegiatan pengabdian ini yaitu 1) pendampingan dalam pengajaran karakter kepada peserta didik, 2) penerapan permainan edukatif kepada peserta didik. Pada tahap pertama dari pelaksanaan kegiatan ini adalah observasi dimana observasi ini dilakukan untuk
mengidentifikasi permasalahan yang dialami oleh mitra yaitu SD N 12 VII Koto Sungai Sarik dari hasil observasi ditemukan beberapa permasalahan namun dari hasil pengamatan tersebut lebih difokuskan kepada permasalahan karakter. Tahap kedua dilakukan identifikasi kebutuhan dari permasalahan tersebut. Target perubahan mitra yang diharapkan pada PKM ini adalah siswa dapat memberikan nilai tambah yang positif yang dapat dikembangkan pada anak. Pendidikan karakter melalui permainan edukatif merupakan pendekatan yang inovatif untuk membentuk landasan moral dan etika anak, karakter yang kuat seperti kejujuran, tanggung jawab, disiplin, empati dan
kerjasama hal ini tidak hanya untuk keberhasilan anak dalam konteks akademis saja tetapi juga dalam kehidupan pribasi dan sosial mereka.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Astini, B.N. 2017. Identifikasi Pemanfaatan Alat Permainan Edukatif dalam Mengembangkan Motorik Halus Anak Usai Dini. Jurnal Pendidikan Anak, 6(1): 33.
Dalmeri.2014.Pendidikan untuk Pengembangan Karakter. Al-Ulum, 14(1),269-288.
Dewi & Handayani, S. L. 2019. Penanaman Nilai Karakter Melalui permainan Outdoor Bagi Anak-anak Usia Dini.Publikasi Pendidikan, 9(1), 16.
Khamalah, N. 2017. Penguatan Pendidikan Karakter di Madrasah. Jurnal Kependidikan, 5(2), 200-215.
DOI: https://doi.org/10.47165/intancendekia.v6i1.690
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2025 Besti Nora Dwi Putri, Rila Rahma Mulyani