Pengabdian Penerapan Teknologi Tepat Guna Kepada Masyarakat (PPTTG) Mesin pengepres baglog jamur Bagi untuk Pemberdayaan usaha jamur di Desa Lau Bakeri Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara
Abstract
Desa Lau Bakeri merupakan salah satu desa di Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deli Serdang dimana 30 KK diantaranya menjalankan usaha budi daya jamur tiram yang sesuai dengan kelembaban di daerah tersebut. Mitra pengabdian sudah 10 tahun menjalankan usaha budidaya jamur tiram yang sebagian besar masih dilakukan secara manual, termasuk pemadatan media tanam (baglog) yang memakan waktu cukup lama dan butuh pekerja upahan dengan gaji Rp. 200.000,- per hari. Permintaan jamur masih cukup terbuka akan tetapi karena keterbatasan lahan dan tenaga kerja belum semua dapat dilayani. Pembuatan mesin pengepres baglog dan pelatihan penggunaan mesin diharapkan dapat menjadi solusi yang dapat mengatasi permasalahan pada pembudidaya jamur tiram. Pada saat pemberian alat dan sosialisasi penggunaan mesin pengepres baglog jamur ini, masyarakat sangat menyambut baik, dan berharap kemitraan pegabdian masyarakat seperti ini terus berlanjut.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.47165/jpin.v5i2.363
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Efrata Tarigan, Sihar Siahaan, Udur 1 Januari Hutabarat, Benrad Simanjuntak