Pengembangan Mobile Learning Berbasis Mobile Application Pada Materi Metode Simpleks Untuk Membantu Mahasiswa Slow Learner

Sutarto Sutarto, Intan Dwi Hastuti

Abstract


Perkembangan teknologi informasi khususnya pada aplikasi mobile sudah sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir, begitu juga dengan teknologi pembelajaran yang diterapkan pada pendidikan tingkat menengah dan perguruan tinggi. Teknologi informasi memberikan dampak yang luas dalam proses pembelajaran terutama di masa pandemic. Dalam proses pembelajaran para pendidik sering kali dihadapkan pada situasi yang mengharuskannya melakukan improvisasi dan inovasi dalam hal metode pembelajaran guna transfer pengetahuan kepada peserta didik agar menjadi lebih mudah dan menarik. Salah satu factor penentu keberhasilan pembelajaran adalah peralatan dan alat peraga pendidikan yang digunakan oleh pendidik harus tepat terkait materi dan medianya, terutama untuk membantu peserta didik yang slow learner yang membutuhkan prioritas khusus dalam proses belajar-mengajar. Salah satu cabang mata pelajaran atau mata kuliah yang membutuhkan intuisi dalam hal penyampaian materi pembelajaran adalah matematika. Dalam hal ini, penelitian ini mencoba membahas secara spesifik pembalajaran matematika pada metode simplex untuk penyelesaian persamaan linier berbasis mobile application menggunakan android. Dalam model aplikasi android yang telah dirancang dalam penelitian ini, para peserta didik diharuskan belajar secara mandiri dan dapat menyelesaikan tugas-tugas pembelajaran dengan benar dan tepat waktu sesuai dengan materi pembelajaran yang diberikan sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Disamping itu pula melalui aplikasi android ini, pendidik dan wali peserta didik dapat dengan mudah memonitor proses dan hasil belajar para peserta didik setiap saat. Dengan ini diharapkan penelitian ini dapat membantu para peserta didik yang slow learner agar lebih termotivasi dalam proses pembelajaran matematika melalui aplikasi android.

References


Aini, A. N., Anggoro, B. S., & Putra, F. G. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Pada Materi Transportasi Program Linier Berbantuan Sparkol. UNION: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 6(3), 289-296.

Chandra, T. (2015). Penerapan algoritma simpleks dalam aplikasi penyelesaian masalah program linier. Jurnal Times, 4(1), 18-21.

Fajarini, U. (2014). Peranan kearifan lokal dalam pendidikan karakter. Sosio Didaktika, 1(2), 123–130.

Kaznowski, K. (2004). Slow learners:Are educators leaving them behind? National Association of Secondary School Principals. NASSP Bulletin, 88(641), 31–45. Retrieved from https://remote- lib.ui.ac.id:2076/docview/216042748?accountid=17242

Kertiasih, N. K. (2012). Penggunaan Metode Transportasi Dalam Program Linier Untuk Pendistribusian Barang. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 6(2).

Krishnakumar, P., Jisha, A. M., Sukumaran, S. K., & Nair, M. K. C. (2011). Developing a model for resource room training for slow learners in normal schools. Indian Journal of Psychiatry, 53(4), 336–339. https://doi.org/10.4103/00195545.91908

Levine, M., & Barringer, M.-D. (2008). Brain-based research helps to identify and treat slow learners. The Education Digest, 73(9), 9–13. Retrieved from https://remotelib.ui.ac.id:2076/docview/218177963?accountid=17242

Malik, N. I., Rehman, G., & Hanif, R. (2012). Effect of academic interventions on the developmental skills of slow learners. Pakistan Journal of Psychological Research, 27(1), 135–151. Retrieved from https://remotelib.ui.ac.id:2076/docview/1019967689?accountid=17242

Mardia, A., & Sundara, V. Y. (2020). Pengembangan Modul Program Linier Berbasis Pembelajaran Mandiri. Edumatica: Jurnal Pendidikan Matematika, 10(01), 9-18.

Marlina, E., & Harahap, E. (2018). Mengembangkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Resiliensi Matematik Melalui Pembelajaran Program Linier Berbantuan QM for Windows. Matematika: Jurnal Teori dan Terapan Matematika, 17(2).

Montaria, S. (2009). Analisis Sensitivitas dan Ketidakpastian dalam Program Linier.

Octaria, D. (2016). Analisis Kesalahan Mahasiswa Serta Upaya Remediasi dalam Menyelesaikan Soal Simpleks Program Linier. Jurnal Pendidikan Matematika JPM RAFA, 2(2), 269–279.

Pandey, S., & Kurian, B. J. (2016). An effective way to deal with slow learners: Positive response teaching. IOSR Journal of Research & Method in Education, 6(6), 19–22. https://doi.org/10.9790/73880606071922

Shaw, S. R. (2008). An educational programming framework for a subset of students with diverse learning needs: Borderline intellectual functioning. Intervention in School and Clinic, 43(5), 291–299.

Shaw, S. R. (2010, February). Rescuing students from the slow learner trap. Principal Leadership. National Association of School Psychologists (NASP), 12–16.

Sri, I., & Indriati, H. S. (2019). Representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier. Jurnal Inovasi, 18(1).

Tran, T., Tuyen, T. T. N., Trinh, T. T. Le, & Tai, A. P. (2019). Slow learners in mathematics classes: the experience of Vietnamese primary education. Education 3-13, 0(0), 1–17. https://doi.org/10.1080/03004279.2019.1633375 Watson, D. L., & Rangel, L. (1989). Don’t forget the slow learner. The Clearing House, 62(6), 266–268.




DOI: https://doi.org/10.47165/alfamath.v1i1.236

DOI (PDF (Bahasa Indonesia)): https://doi.org/10.47165/alfamath.v1i1.236.g185

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Sutarto Sutarto, Intan Dwi Hastuti

Creative Commons License
ALFAmath (Jurnal Pendidikan Matematika), ISSN 2722-8029